Menambahkan sorotan kondisional ke sel
Anda dapat membuat Numbers mengubah tampilan sel saat nilai dalam sel memenuhi kondisi tertentu. Misal, Anda dapat membuat sel berubah merah jika berisi angka negatif. Untuk mengubah tampilan sel berdasarkan nilai selnya, buat aturan sorotan kondisional.
Menambahkan aturan sorotan kondisional
Pilih satu sel atau lebih.
Di panel Sel inspektur Format, klik Sorotan Kondisional, lalu klik Tambahkan Aturan.
-
Klik jenis aturan (misal, jika nilai sel Anda akan berupa angka, pilih Angka), lalu klik aturan. Gulir untuk melihat pilihan lainnya.
-
Masukkan nilai untuk aturan.
Misal, jika Anda mmeilih aturan "tanggal setelah," masukkan nilai untuk menetapkan tanggal berapa yang harus diikuti oleh tanggal dalam sel.
Klik untuk menggunakan referensi sel. Referensi sel memungkinkan Anda membandingkan nilai sel dengan sel lain—jadi, misal, Anda dapat menyorot sel saat nilainya lebih besar dari nilai di sel lain. Klik sel untuk memilihnya, atau masukkan alamat tabelnya (misal, F1).
Setelah Anda menambahkan referensi sel, Anda dapat memilih apakah referensi sel bersifat relatif atau absolut. Klik panah pada token dan pilih Simpan Baris atau Simpan Kolom. Untuk informasi lebih lanjut, buka Menghitung nilai menggunakan data di sel tabel.
-
Pilih tampilan sel yang Anda inginkan, seperti cetak tebal atau miring, dari menu pop-up.
Anda dapat memilih Gaya Khusus untuk memilih warna fon Anda sendiri, berat fon, dan isi sel.
Klik Selesai.
Catatan: Jika sel cocok dengan beberapa aturan, tampilannya akan berubah sesuai dengan aturan pertama dalam daftar. Anda dapat menyeret untuk mengurutkan ulang aturan.
Mengulangi aturan sorotan kondisional
Cara termudah untuk menambahkan aturan ke beberapa sel adalah memilih sel tersebut, lalu menambahkan aturan. Namun, jika Anda telah menambahkan aturan ke sel dan ingin menerapkan aturan tersebut ke sel lain, Anda dapat mengombinasikan aturan sorotan.
Pilih sel dengan aturan yang ingin diulang dan sel yang ingin ditambahkan aturan.
Di panel Sel pada inspektur Format, klik Tampilkan Aturan Sorotan.
Klik Kombinasikan Aturan.
Menghapus aturan sorotan kondisional
Pilih sel atau sel dengan aturan yang ingin Anda hapus.
Di panel Sel pada inspektur Format, klik Tampilkan Aturan Sorotan.
-
Lakukan salah satu hal berikut:
Menghapus semua aturan untuk sel yang dipilih: Klik di bagian bawah inspektur Format, lalu klik Hapus Semua Aturan.
Menghapus aturan spesifik: Pindahkan penunjuk ke aturan, lalu klik di pojok kanan atas.
Jika Anda ingin menghapus aturan dari semua sel, tetapi tidak dapat mengingat sel mana yang akan dipilih, pilih setidaknya satu sel dengan aturan. Di panel Sel inspektur Format, klik Tampilkan Aturan Sorotan. Klik di bagian bawah inspektur Format, klik Pilih Sel dengan Aturan yang Sesuai, lalu hapus aturan tertentu.